Mohammad Resha Pratama - detiksport
Jakarta - Arsenal dan Manchester United jadi dua tim BigFour yang tersisa di Piala Liga musim ini. Langkah The Gunners untuk lolos berat karena akan menghadapi Newcastle United. Sedangkan MU relatif mendapat lawan ringan, yaitu Wolverhampton Wanderers.
Performa Arsenal yang tengah mengilap dalam tiga laga terakhir termasuk menang 3-0 atas Manchester City, akan diuji lagi oleh Newcastle di St James Park, Kamis (28/10/2010) dinihari WIB dalam pertandingan babak keempat.
Seperti biasa Arsene Wenger kembali akan menurunkan pemain lapis keduanya dan diselipi beberapa pemain senior. Namun Newcastle bukan lawan mudah mengingat mereka menyingkirkan Chelsea di fase sebelumnya.
Patut disaksikan apakah Arsenal bisa mengulangi penampilan gemilang saat menang 4-1 dari Tottenham Hotspur di babak ketiga lalu? Sementara MU yang merupakan juara bertahan dipastikan tak akan kesulitan melalui hadangan Wolves di Old Trafford, Rabu (27/10) dinihari WIB. Apalagi moral mereka tengah bagus pasca menang 2-1 dari Stoke City kemarin.
Sang pembunuh raksasa Northampton Town, yang menyingkirkan Liverpool di babak ketiga, akan berhadapan dengan Ipswich Town. Runner-up Piala Liga musim lalu, Aston Villa, akan menghadapi Burnley di Villa park.
Jadwal lengkap Babak keempat Piala Liga (26-27 Oktober)
Newcastle United - Arsenal
Birmingham City – Brentford
Wigan Athletic – Swansea City
Aston Villa – Burnley
Leicester City – West Bromwich Albion
Manchester United – Wolverhampton Wanderers
West Ham United – Stoke City
Ipswich Town – Northampton Town
Tidak ada komentar:
Posting Komentar